Senin, 25 Juni 2012

Anwar Adnan Saleh

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sulawesi Barat Anwar Adnan Saleh menyatakan kader Partai Golkar Sulbar tetap solid dan tidak ada perpecahan. Tidak ada perpecahan yang terjadi di tubuh Partai Golkar Sulbar. Jika ada kader yang memilih mundur, maka itu bukan hal yang luar biasa dan itu lumrah terjadi di partai manapun,” kata Anwar Adnan Saleh di hadapan kader Partai Golkar pada Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) ke-I Partai Golkar Sulbar di Mamuju, Minggu (24/6).

Menurut Anwar,kader yang memilih mundur dari kepengurusan partai tak perlu dibahas lagi. Karena mungkin jauh sebelumnya telah berencana untuk memilih hengkang dari kepengurusan partai berlambang beringin ini. ”Kita tak bisa memaksakan untuk tetap bertahan di Partai Golkar,apabila ingin meninggalkan partai ini,”ungkapnya.

Oleh karena itu,kata gubernur dua periode ini, kader-kader partai tetap menjalin kebersamaan dalam rangka menatap perjuangan lebih besar yakni menghadapi pemilihan legislatif (pileg) dan pemilihan presiden (pilpres) 2014 yang akan datang. ”Selama ini momentum pemilihan bupati dan wakil bupati telah kita menangkan pada tiga kabupaten yakni Kabupaten Majene, Mamuju dan Mamuju Utara dan berlanjut menang di Pilgub 2010 yang lalu,”kata Anwar.

Kemenagan itu, kata dia, bukan semata-mata karena peran dirinya.Namun itu terjadi karena kerja keras semua kader Partai Golkar.”Apalah artinya saya tanpa ada dukungan penuh dari kader-kader Partai Golkar.Makanya,kunci sukses pada pilkada harus berlanjut di pileg hingga pilpres dua tahun yang akan datang,” ujar Anwar. Hal senada dikatakan Ketua Tim Pemenangan Golkar wilayah Sulawesi Nurdin Halid.

Menurut Nurdin,kader partai harus bermental kesatria dan tidak bermentalkan krupuk. ”Jika ada kader yang bermental krupuk,maka kader itu tidak akan mampu bertahan di Partai Golkar,” ujar mantan Ketua Umum PSSI ini. Ia menyampaikan, kepada segenap kader partai untuk tetap berkoordinasi dalam rangka suksesi pileg dan pilpres mendatang. Pada kesempatan itu, Nurdin Halid membuka Rapimda I Partai Golkar Provinsi Sulawesi Barat di Mamuju,Minggu (24/6).

Rapimda ini dihadiri sejumlah fungsionaris Partai Golkar. Di antaranya anggota DPR RI Partai Golkar Ibnu Munsir, Ketua DPD Partai Golkar Sulbar Anwar Adnan Saleh,Sekretaris DPD Partai Golkar Sulbar Hamzah Hapati Hasan,Ketua DPD Partai Golkar Mamuju Sugianto, Ketua DPD Partai Golkar Majene Kalma Katta. Hadir pula Ketua DPD Partai Golkar Polman Andi Ibrahim Masdar, Ketua DPD Partai Golkar Mamasa Muhammadiyah Mansur,Ketua DPD Golkar Mamuju Utara Yaumil RM dan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Golkar se-Sulbar.

0 komentar:

Posting Komentar